Sabtu, 06 Juni 2009

Profil Sman 8 Kediri

Dalam Postingan kali ini, kami akan memberikan beberapa hal tentang sman 8 kediri, yaitu profil dan sejarah nya secara gamblang dan lengkap...



A. PROFIL SEKOLAH

SMA Negeri 8 Kediri terletak lebih kurang 1 Km dari pusat pemerintahan Kota Kediri dan 2 Km dari Kantor Dinas Pendidikan Kota Kediri. SMA Negeri 8 Kediri beralamat di Jalan Pahlawan Kusuma Bangsa No. 77 Kota Kediri dengan nomor telepon dan fax. (0354) 687151 dengan alamat email : SMANDelapan@yahoo.com. Lokasi SMA Negeri 8 Kediri sangat strategis karena berada di tengah kota yang dikelilingi oleh sarana umum milik Pemerintah Kota Kediri, TNI/POLRI dan Swasta Pengembang, misalnya: Stadion Olah Raga Brawijaya, Kantor KONI, Kantor Kecamatan Kota, Kantor Polsek Kota, TMP, BANK Pemerintah/Swasta, Kolam Renang Tirtoyoso-Pagora, dan RSU Bhayangkara. Dari segi transportasi SMA Negeri 8 Kediri sangat mudah dijangkau oleh angkutan umum dari berbagai jurusan.

SMA Negeri 8 Kediri berdiri sejak tahun 1991 berdasarkan SK Mendikbud tanggal 05 September 1991 nomor: 0519/0/1991 dengan lokasi menempati lahan dan gedung alih fungsi milik Pemerintah Kota Kediri.

Adapun luas tanah dan bangunan milik SMA Negeri 8 Kediri adalah tanah 8.800 m2, bangunan 2.968 m2, luas halaman 4.116 m2, luas lapangan olah raga 1.098 m2, dan pagar tembok keliling 400 m2. Sejak tahun pelajaran 2005/2006 SMA Negeri 8 Kediri secara terus memperluas jumlah dan meningkatkan kemampuan guru dibidang TIK, menambah fasilitas, dan mengembangkan bahan ajar berbasis TIK. SMA Negeri 8 Kediri mulai tahun pelajaran 2008/2009 ditetapkan sebagai rintisan Sekolah Kategori Mandiri (SKM) / Sekolah Standar Nasional (SSN) dibawah pembinaan Direktorat Pembinaan SMA Direktorat Jenderal Managemen Pendidikan Dasar dan Menengah Departemen Pendidikan Nasional.

SMA Negeri 8 Kediri pada tahun pelajaran 2008/2009 memiliki 20 rombongan belajar yang

terdiri dari 8 rombel Kelas X dengan menggunakan KTSP, 6 rombel kelas XI yang menggunakan KTSP, dan 6 rombel kelas XII yang menggunakan kurikulum 2004 dengan menggunakan sistem kelas tetap.

SMA Negeri 8 Kediri dibina oleh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang berkompeten dibidangnya. Jumlah tenaga pendidik yang berstatus PNS sebanyak 51 orang terdiri dari 22 orang guru laki-laki dan 29 orang guru perempuan, sedangkan tenaga guru yang berstatus Non PNS sebanyak 10 orang terdiri dari 8 guru laki-laki dan 2 guru perempuan. Jumlah guru yang sudah lulus sertifikasi sampai dengan tahun 2008 berjumlah 10 orang, sedang yang ……. orang guru pada tahun 2008 ini sedang dalam proses pengajuan sertifikasi.

Untuk tenaga kependidikan SMA Negeri 8 Kediri mimiliki 7 pegawai berstatus PNS dan 13 pegawai berstatus Non PNS. Untuk tenaga kependidikan ini tersebar mulai tenaga administrasi kesiswaan, keuangan, kurikulum, perpustakaan, laboran, lab. Komputer, uks, toko sekolah, satpam, dan kebersihan.




Baca Artikel Yang Ini Juga!!!



Widget by Scrapur

Comments :

2 komentar to “Profil Sman 8 Kediri”

kami dari studio kami mau menawarkan kerja sama dalam pembuatan website untuk SMA 1 anda boleh saya tahu email anda contact person kami di email:marketing@studiokami.com
Website: http://studiokami.com

studio kami mengatakan...
on 

Sayang sekali.... blog dunia pendidikan kok ada iklan yang tidak patut ditayangkan...

Anonim mengatakan...
on